PELATIHAN PENGAPLIKASIAN PROBIOTIK UNTUK IKAN NILA (Oreochromis niloticus) DI PONDOK PESANTREN WIHDATUL ULUM YAYASAN WAKAF UMI KABUPATEN GOWA
Abstract
Pembudidaya ikan di Desa Borisallo menghadapi masalah utama dalam budidaya ikan nila, yaitu tingginya angka kematian ikan. Penyebab utama masalah ini adalah penurunan kualitas lingkungan akibat penggunaan pestisida yang berlebihan di tambak, yang mengurangi populasi bakteri pengurai dan menyebabkan ketidakstabilan kualitas air. Tujuan dari program pengabdian ini adalah: 1). Memberikan edukasi kepada santri dan masyarakat setempat mengenai pembuatan dan penggunaan probiotik dalam budidaya ikan nila; 2). Meningkatkan produktivitas budidaya ikan nila melalui penerapan probiotik yang mendukung kesehatan ikan dan kualitas air; 3). Mendorong kemandirian masyarakat pondok pesantren dalam budidaya perikanan yang ramah lingkungan dan berbiaya rendah. Program ini dilaksanakan pada bulan September 2024 di Desa Borisallo, Kecamatan Parangloe, Kabupaten Gowa. Metode yang digunakan adalah metode partisipatif, yang menekankan keterlibatan langsung anggota kelompok. Diharapkan, hasil dari kegiatan ini akan meningkatkan pengetahuan, keterampilan, serta motivasi mitra dalam menjalankan usaha budidaya ikan nila (Oreochromis niloticus), dalam rangka peningkatan kesejahteraan dan kemandirian pangan bagi setiap anggota kelompok.
Copyright (c) 2025 Andi Hamdillah

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.