ASPEK BIOLOGI IKAN LEMURU (SARDINELLA LEMURU) YANG DIDARATKAN DI PPI BEBA GALESONG
Abstract
Ikan lemuru (Sardinella lemuru) merupakan salah satu jenis ikan pelagis kecil yang penyebarannya banyak ditemukan di perairan Indonesia. Sumberdaya ikan lemuru merupakan salah satu sumberdaya ikan yang memiliki nilai ekonomis penting di Indonesia. Tujuan penelitian ini untuk menganalisis aspek biologi perikanan yang meliputi aspek biologi ikan lemuru (Sardinella lemuru) yang di daratkan di TPI Beba Galesong Utara. Pengamatan sex raxio bertujuan untuk mengidentifikasikan jumlah ikan jantan dan ikan betina yang ada di suatu perairan. Hasil penelitian diperoleh ikan lemuru sebanyak 604 ekor, dimana ikan lemuru jantan berjumlah 275 ekor dan ikan lemuru betina 329 ekor. hasil analisis sex raxio secara keseluruhan diperoleh pada penelitian ini menunjukkan bahwa jenis kelamin ikan lemuru jantan dan ikan lemuru betina adalah 1,2 : 1 atau perbandingan 45,53 % ikan jantan dan 54,47 % ikan betina. Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan di PPI Beba Galesong disimpulkan bahwa Sex raxio secara keseluruhan diperoleh pada penelitian ini menunjukkan bahwa jenis kelamin ikan lemuru jantan dan ikan lemuru betina adalah 1,2 : 1 atau perbandingan 45,53 % ikan jantan dan 54,47 % ikan betina. Tingkat Kematangan Gonad (TKG) ikan lemuru jantan diperoleh (TKG) I dominan 45,36 %, (TKG) II dominan 47,74 %, dan (TKG) III 37,29 %. Sedangkan ikan lemuru betina diperoleh adalah (TKG) I dominan 54.64 %, (TKG) II dominan 52,26 %, dan (TKG) dominan 62,71 %. Hubungan panjang dan berat ikan lemuru bersifat allometrik negatif (b<3). Sebaran frekuensi panjang ikan lemuru yang di peroleh dari ukuran 10,00 – 20,73 cm, dimana nilai tertinggi diperoleh sebesar 14,86 – 16,84 cm dengan jumlah ikan 109 ekor, sedangkan nilai terendah diperoleh sebesar 10,00 – 10,97 dan 19,73 – 20,73 cm dengan jumlah ikan 3 ekor.
References
Annisa, K. N., Restu, I. W., & Pratiwi, M. A. 2021. Aspek Pertumbuhan Ikan Lemuru (Sardinella lemuru) yang Didaratkan di Pelabuhan Perikanan Nusantara (PPN) Pengambengan, Bali. Current Trends in Aquatic Science, 4(1), 82-88.
[BPS] Badan Pusat Statistik. 2020. Badan Pusat Statistik. BPS SulSel. https://sulsel.bps.go.id/.
Dahlan, M. A., B. Yunus., M. T. Umar. 2018. Nisbah Kelamin dan Tingkat Kematangan Gonad Ikan Tongkol Lisong (Auxis Rochei, Risso 1810) Di Perairan Majene Sulawesi Barat. Vol. 2 (1). Issn : 2580-1945.everhart
Effendie, M,I. 1997. Biologi Perikanan. Yayasan Pustaka Nusatama.
Effendie, M.l. 1979. Metode Biologi Perikanan. Bogor: Yayasan Dwi Sri Cikuray.122 h.
Effendie, M. I.,2002. Biologi Perikanan. Yayasaan Pustaka Nusantara. Yoogyakarta.
Hardiana, S., Zairion dan R. Affandi. 2016. Biologi reproduksi ikan siro (Amblygaster sirm Walbaum, 1792) di Perairan Selat Sunda. Jurnal Prosiding Seminar Nasional Ikan. (2).har
Kartini, N., Boer, M., & Affandi, R. 2017. Pertumbuhan, faktor kondisi, dan beberapa aspek reproduksi ikan lemuru (Amblygaster sirm, Walbaum 1792) di perairan Selat Sunda. BAWAL Widya Riset Perikanan Tangkap, 9(1), 43-56.
Laia, R. E., Restu, I. W., & Pratiwi, M. A. 2021. Aspek Reproduksi Ikan Lemuru (Sardinella lemuru) yang Didaratkan di Pelabuhan Perikanan Nusantara (PPN) Pengambengan, Bali. Current Trends in Aquatic Science, 4(1), 96-101.
Merta, I. G. S & Badrudin. 1992. Dinamika populasi dan pengelolaan sumberdaya perikanan lemuru di perairan Selat Bali. Jurnal Penelitian Perikanan Laut, 65(1), 1-9.
Menteri Kelautan dan Perikanan. 2011. Peraturan Pemerintah Kelautan dan Perikanan Nomor PER.08/MEN/2011/ Tentang Pelabuhan Perikanan.
Nurtira, I., Restu, I. W., & Pratiwi, M. A. 2021. Produksi dan Pertumbuhan Ikan Lemuru (Sardinella lemuru) yang Didaratkan di TPI Kedonganan, Bali. Current Trends in Aquatic Science, IV (2), 141-151.
Putra, I. N. S. A., Restu, I. W., & Ekawaty, R. 2020. Kajian Stok Ikan Lemuru (Sardinella lemuru) yang Didaratkan di Pelabuhan Perikanan Pantai Muncar Kabupaten Banyuwangi Provinsi Jawa Timur. Current Trends in Aquatic Science, 3(1), 30-38.
Pradeep, H. D., Shirke, S. S., & Kar, A. B. 2014. Age, growth, and mortality of Amblygaster sirm (Walbaum, 1792) from Andaman Waters. Journal of the Andaman Science Association, 19(2), 201-208.
Wujdi, A. S & Wudianto. 2012. Hubungan Panjang Bobot, Faktor Kondisi dan Struktur Ukuran Ikan Lemuru (Sardinella lemuru Bleeker, 1853) di Perairan Selat Bali. Jakarta, Indonesia: Pusat Penelitian Pengelolaan Perikanan dan Konservasi Sumberdaya Ikan.
Wujdi, A., Suwarso., & Wudianto. 2013. Biologi Reproduksi dan Musim Pemijahan Ikan Lemuru (Sardinella lemuru) di Perairan Selat Bali. Jurnal Bawal, 5 (1), 49-57.
Wujdi, A., Suwarso, S., & Wudianto, W. 2016. Hubungan Panjang Bobot, Faktor Kondisi dan Struktur Ukuran Ikan Lemuru (Sardinella lemuru) di Perairan Selat Bali. BAWAL Widya Riset Perikanan Tangkap, 4(2), 83-89.