KOMPOSISI JENIS HASIL TANGKAPAN BAGAN CUNGKIL DI PERAIRAN TELUK BONE KABUPATEN BONE

  • Dika Rachmat Tamrin Universitas Muslim Indonesia
  • Ihsan Ihsan Universitas Muslim Indonesia
  • Mustamin Tajuddin Universitas Muslim Indonesia
  • Tamrin Tamrin Politeknik Kelautan dan Perikanan Bone
Keywords: Teluk Bone, Bagan Cungkil, Ikan Teri, Lampu

Abstract

Bagan cungkil (stick held dip net) merupakan salah satu jenis alat tangkap yang digunakan oleh nelayan di Kabupaten Bone. Bagan cungkil termasuk alat tangkap yang menggunakan lampu dalam pengoperasiannnya sehingga alat ini dioperasikan pada malam hari.  Umumnya ikan yang tertangkap merupakan ikan yang tertarik terhadap sumber cahaya yang bersifat fototaxis positif.  Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui komposisi jenis hasil tangkapan bagan cungkil.  Penelitian ini dilaksanakan di perairan teluk Bone, fishing base Desa Lamurukung, Kabupaten Bone pada bulan  Oktober - November  2022. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif yang bertujuan untuk mengumpulkan informasi khususnya mengenai komposisi jenis hasil tangkapan bagan cungkil yang menjadi tujuan dalam penelitian ini dengan sampel sebanyak 3 kapal dengan ukuran alat tangkap yang berbeda.  Jenis hasil tangkapan yang diperoleh adalah ikan teri (Stolephorus sp.), ikan tongkol (Euthynnus affinis), ikan kembung (Rastrelliger, sp.) dan cumi-cumi (Loligo sp.).  Jumlah hasil tangkapan terbanyak yang diperoleh dengan menggunakan bagan cungkil selama penelitian adalah ikan teri (Stolephorus sp.).

References

Imran, Ruchimad, T., Dewi. (2022). Analisis Faktor Teknis yang Mempengaruhi Jumlah Hasil Tangkapan pada Bagan Cungkil di Kabupaten Bone. Jurnal Airaha. Volume 11. Hal : 175 – 187.

Imran, Ruchimad, T., Dewi. (2022). Kondisi Oceanografi Daerah Penangkapan Ikan dan Komposisi Hasil Tangkapan Bagan Cungkil di Kabupaten Bone. Jurnal Aurelia. Volume 4 (2). Hal : 173 – 182.

Nugroho, AS., Tiarso, I., Sardiyatmo (2016). Analisis Faktor Produksi Usaha Perikanan Tangkap Bagan Perahu Cungkil (Boat Lift Net) di Perairan Teluk Lampung, Bandar Lampung. Program Studi PSP. Jurusan Perikanan. Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan. Universitas Diponegoro. Semarang.

Riyanto, A., Edi Santoso, A., & Wawan, K. (2019). Updating Alat Tangkap Boukeami / Bagan Cungkil di Lampung. Buletin Teknik Litkayasa (BTL), 17(2), 93–98.

Rumpa, A., Hermawan, F., Maskur, M., & Yusuf, A. (2021). Pemetaan Zona Daerah Penangkapan Ikan Dengan Bagan Perahu Cungkil Berdasarkan Time Series Pada Perairan Teluk Bone. Jurnal Airaha, 10(01), 56–67.

Safruddin, Hidayat, R., & Zainuddin, M. (2018). Kondisi oseanografi Pada Perikanan Pelagis Kecil di Perairan Teluk Bone. Jurnal Torani, 1(July), 48–58.

Published
2023-06-21